Rank News : Pihak Ferrari, Luca di Montezemolo sebagai presidentnya mengkritik Federasi Otomotif Internasional (FIA) yang memutuskan F1 akan menggunakan mesin 4-silinder pada musim 2013.
Dengan penggunaan mesin berkapasitas 1.6-liter 4-silinder yang akan menggantikan 2.4-liter V8, mobil-mobil F1 nantinya diharapkan akan ramah lingkungan hidup dan hemat energi. Dengan kapasitas silinder lebih kecil, balap F1 diharapkan mampu mengurangi konsumsi bahan bakar mencapai 35 persen.
Namun, regulasi ini dikritik Montezemolo karena menganggap kualitas F1 akan menurun dengan menggunakan mesin bertenaga lebih kecil.
"Mesin 4-silinder itu bukanlah F1. Kami tidak akan membangun mobil dengan mesin itu. Untuk balapan kelas atas, hal ini terdengar sangat menyedihkan," ujar Montezemolo kepada Auto Motor und Sport, Minggu 2 Januari 2011.
"Kenapa kita tidak bisa menggunakan mesin V6 turbo? Kita harusnya tidak boleh bingung dengan kemampuan yang murah."
Montezemolo mengaku akan berusaha mencari solusi yang lebih baik ketimbang mesin 4-silinder untuk digunakan pada musim 2013.
"Jika ada kemungkinan menunda regulasi 4-silinder, saya akan mencarinya. Kita lihat peluangnya nanti. Kita butuh kesatuan," pungkas Montezemolo.
Pernyataan Montezemolo mendapat dukungan dari bos Mercedes, Norbert Haug, yang menegaskan, "akan lebih baik untuk mengembangkan mesin V8. Mesin V8 adalah mesin yang murah."
Rank News
0 komentar:
Posting Komentar